Kadang, label diberikan bukan oleh orang tua, melainkan
lingkungan. Sepulang bermain, si kecil lantas "mengadu", "Ayah,
tadi aku dikatain anak nakal sama ibunya Doni." Nah, bagaimana reaksi
Anda? "Sebaiknya orang tua segera menganulirnya, Tidak, Nak, kamu tidak
nakal, hanya terlalu aktif.," saran Enny
Hanum. Dengan demikian, anak akan berpikir, "Oh, aku enggak nakal,
kok."
Tapi sebelumnya orang tua harus tanya dulu, "Mengapa kamu
dibilang nakal?" Misalnya, karena ia berlari-larian di rumah sang teman.
Nah, jelaskan padanya, "Buat keluarga Doni, lari-larian di dalam rumah itu
enggak boleh tapi kalau di rumah ini boleh. Kenapa begitu? Ya, karena begitu
peraturannya. Di sana rumah Doni, punya aturan yang berbeda."